Pages

Jumat, 10 Desember 2010

Mau Cantik...? Nggak Harus Mahal

Makan tomat biar cantik
Subhannallah ........ Maha Suci Allah....yang telah menciptakan sesuatu di muka bumi ini tidak ada yang sia-sia. Pada umumnya wanita ingin kelihatan cantik dan awet muda dihadapan orang. Mareka akan tersanjung apabila dikatakan cantik dan awet muda. Ada beberapa cara untuk membuat kulit tubuh kita kelihatan mulus dan awet muda. Sebagai ibu rumah tangga, kita setiap hari memasak sayuran. Mungkin nggak terpikirkan oleh ibu-ibu, buah tomat itu banyak mengandung Vit C. Kandungan Vitamin C yang tinggi membuat kullit kita akan tampak halus dan awet muda.


Untuk itu bagi ibu-ibu yang kondisi keuangannya pas-pasan yang pengen kelihatan cantik dan awet muda nggak perlu pusing-pusing menyisikan uang atau bajet yang mahal untuk sekedar merawat kulit. Jadi kalau belanja, ibu-ibu jangan lupa membeli tomat di samping untuk sambal juga untuk buah,/lalap. Cukup dengan makan 1 buah tomat setiap hari InsyaAllah kulit kita akan kelihatan segar, membuat kita kelihatan cantik dan kelihatan awet muda.

Jika ingin penyajianya lebih menarik ibu-ibu bisa membuatnnya sebagai jus atau pelengkap bahan makanan. Bahkan tomat juga bisa dibuat untuk mempercantik hidangan. Tomat memiliki andil yang cukup besar untuk kesehatan kulit karena tomat dapat mempertahankan serta membuat kulit selalu dalam kondisi prima

Cara Manjur Mengkonsumsi Tomat :
  • Saat hendak memakan pastikan buah tersebut kebersihannya.
  • Bacalah Basmallah dengan penuh keyakinan ketika hendak memakannya.
  • Yakin bahwa Allah yang mengubah kecantikan anda, bukan dokter kecantikan atau dokter kulit.

Sumber : BMHNews edisi Juli 2010

1 komentar: